"Balikpapan Sinergi, Balikpapan Kolaborasi!" | Twitter: Kelurahan Kariangau | FB: Kelurahan Kariangau | IG: Kel_kariangau | E-mail: kelurahankariangau01@gmail.com |

Marga Sari Kembali Meraih Juara Umum MTQ ke-46 Balikpapan Barat

Monday - 07 Maret 2016 - Dibaca: 840 kali

BALIKPAPAN - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-46 tingkat Kecamatan Balikpapan Barat, resmi ditutup pada Rabu (2/3) malam. Penutupan MTQ ini ditandai dengan kembalinya dipukul beduk oleh Camat Balikpapan Barat Suhardi, di Masjid Dwima Assalam, RT 10 Kelurahan Kariangau, Balikpapan Barat.

Usai memukul beduk pembacaan nominasi juara dilakukan oleh dewan hakim dari Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kecamatan Balikapapan Barat. Dalam pengumuman juara, kembali Kelurahan Marga Sari dinobatkan menjadi juara umum dalam lomba tersebut.

“Kemenangan ini sudah empat kali berturut-turut selama empat tahun terakhir, pada dasarnya kita bangga pada ade-ade kita yang bisa mempertahankan juara umum MTQ sampai keempat kalinya ini,” ungkap Lurah Marga Sari Eri Wirasto kepada Balikpapan Pos, Kamis (3/3) kemarin.

Eri menambahkan, diharapkan kepada para peserta dari Kelurahan Marga Sari bisa tambah semangat dan terus dapat mempertahankan juara yang sudah diraih. “Terimakasih kepada pada para pelatih yang telah membimbing dan melatih ade-ade kita selama ini. Kedepannya kami minta kepada ade-ade untuk banyak berlatih dan bisa lebih bagus lagi, untuk menghadapi lomba MTQ tingkat kota,” pungkasnya.

Dalam acara penutupan Suhardi juga mengatakan, agar para peraih juara tidak puas sampai di situ saja, karena dalam waktu dekat para pemenang ini akan kembali diikutkan di MTQ tingkat Kota Balikpapan. “Kami berharap agar para juara ini bisa lebih meningkatkan prestasinya dan terus belajar untuk menjadi yang terbaik. Sedangkan peserta yang belum berhasil bisa terus belajar dan mengasah kemampuan agar bisa menjadi juara di tahun yang akan datang,” timpal Suhardi.

Secara simbolis penyerahan piala dan piagam pemenang dilakukan oleh Camat Balikpapan Barat Suhardi, Kapolsek Barat Kompol Supriyanto, Danramil 0905-02 Barat Mayor Inf Ridwan, Lurah Kariangau Mardanaus.

Kegiatan yang berjalan selama lima ini sangat disyukuri karena kesuksesannya.”Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kariangau serta donatur yang membantu acara ini hingga berjalan lancar,” tambah Mardanus.

Selain acara penutupan dan penyerahan piala untuk para juara, di kegiatan tersebut juga dilakukan serah terima bendera MTQ kepada Lurah Margo Mulyo yang akan menjadi tuan rumah pada MTQ ke-47 tahun 2017 mendatang.(pri/sanhttp://balikpapan.prokal.co/read/news/184804-marga-sari-4-kali-beruntun-juara-umum-mtq.html)